Cara Mendaftar Google Analytics Terbaru
- Google analytics merupakan layanan yang diberdaya oleh google secara gratis yang dapat mempermudah para publiser untuk mengetahui trafik sebuah web atau blog. Takhanya mengetahu trafik saja tapi dengan adanya google analytict pada sebuah web atau blog akan dapat diketahui siapa saja yang mengunjungi, siapa yang aktif mengunjungi dan lain sebagainya.
Google analytics juga dapat meningkatkan Google SEO, sehingga web atau blog kita akan lebih cepat terindek oleh search engine google, dan membuat web atau blog kita masuk dalam halaman pertama pencarian google.
Coba bayangkan, jika web atau blog anda selalu masuk dalam halaman pertama, sudah berapa ribu bahkan puluh ribu pengunjung yang mengunjung web anda, dan dengan pengunjung yang begitu banyaknya, sudah berapa dolar pendapatan yang anda hasilkan dari iklan web anda $_$
[ baca juga : Cara Meningkatkan Trafik Terbaru ]
[ baca juga : Cara Meningkatkan Trafik Terbaru ]
Pengen segera mendaftar Google analytics dan memasang pada blog ? Cara mendaftar Google analytics ini sangatlah mudah, dan yang terpenting lagi tidak berbayar alias gratis. Namun, ada syarat yang wajib untuk dimiliki, yaitu anda harus memiliki akun email gmail. Dengan akun ini secara otomatis anda sudah bisa memiliki akun Google analytics dan mendapatkan kode untuk dipasang di blog. "One account all of Google".
Belum punya akun gmail ? Masih bingung cara buatnya ? Baca postingan sebelumnya tentang cara membuat email baru di gmail.
Bagi yang sudah punya, langsung saja berikut cara mendaftar Google analytics untuk Anda:
Cara Mendaftar Google Analytics Terbaru
- Langkah pertama, buka alamat link berikut ini http://www.google.com/analytics/
- Maka akan tampil halaman utama Google Analytics
- Klik Buat Akun
- Maka akan tampil halaman login ciri khas dari Google. Masukkan email dan pasword gmail anda.
- Langkah selanjutnya, akan masuk halaman pendaftaran Google Analytics
- Klik Pendaftaran
- Langkah selanjutnya akan masuk ke halaman pengisian data akun web anda.
- Isi data-data yang diminta oleh Google Analytics, meliputi, Nama akun untuk Google Analytics, Nama situs web anda, URL situs web anda, Zona waktu.
- Jika sudah terisi semua, beri centang pada opsi di bawahnya.
- Klik tombol Dapatkan ID Pelacakan
- Maka akan tampil jendela pop up yang menyatakan perjanjian kepada Google Analytics. Klik saja Setuju
- Maka Anda akan mendapatkan script untuk pelacakan Google Analytics.
Untuk web, taruh scrips terebut tepat di atas <head>
Demikian cara mendaftar Google Analytics. Semoga artikel di atas dapat bermanfaat untuk kita semua.
Perlu Anda ketahui juga yang satu ini : Cara Membuat Rekening PayPal Terbaru